479 Dosen Dan Karyawan UMK Di Vaksin

Kudus, Radiosuarakudus.com- Selama dua hari yakni Senin dan Selasa (24-25/5/2021) sebanyak 479 dosen dan karyawan Universitas Muria Kudus (UMK) dilakukan vaksinasi. Untuk hari pertama sebanyak 241 orang dan hari kedua 238 orang. Hanya saja, dari junlah tersebut ternyata sudah ada yang divaksin sebelumnya. Sehingga jumlah yang divaksin kurang dari itu. Rektor UMK, Prof. DR. Ir. Darsono mengatakan vaksinasi di UMK ini sebelumnya pihaknya sudah mengajukan permohonan pada bulan Maret lalu. Dan akhrnya selama dua hari, yakni hari ini dan besok sudah dilaksanakan vaksinasi.

“Alhamdulilah hari ini dan besok sudah dilaksanakan vaksinasi kepada civitas akademika UMK. Dengan total mereka yang divaksin sebanyak 372 orang. Mereka terbagi dalam dua gelombang. Untuk pelaksanaan vaksinasi ini, pihaknya bekerjasama dengan poliklinik Srikandi Husada dan RS Mardi Rahayu,” ujar Prof. DR. Ir. Darsono, Senin (24/5/2021).

Dikatakan oleh Prof. Darsono, kegiatan vaksinasi ini pihaknya belum bisa memastikan apakah setelah ini akan ada perkuliahan tatap muka atau tidak. Hanya saja ujar dia, vaksinasi ini sebagai langkah preventif yang dilakukan untuk melindungi seluruh civitas akademika di UMK.

“Saya berharap setelah adanya vaksinasi ini kita jangan lengah, karena vaksin bukan segala – galanya. Kita harus tetap melakukan prokes agar tidak terpapar Covid-19,” tandasnya.

Sementara itu dr. Arif Adi Saputro dari Klinik Srikandi mengatakan setelah mereka mendapatkan vaksinasi dosis pertama, maka untuk dosis kedua menunggu selama 28 hari. Untuk vaksin yang digunakan ini masih menggunakan Sinovac.

Dia mengatakan, setelah para pengajar ini mendapatkan vaksinasi maka bila nanti sudah ada perkuliahan tatap muka mereka sudah terlindungi. Meski sifat vaksin tidak 100% dapat melindungi dari virus, diharapkan mereka tetap mematuhi dalam melakukan prokes.

Salah satu pengajar dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Kependidikan Jurusan Bimbingan Konseling (BK), DR. Gudnanto mengaku tidak ada persiapan khusus menjelang dilakukan vaksinasi ini.  Ketika dilakukan screening pun dia mengaku semuanya baik.

“Saya sih berharap, segera dilaksanakan perkuliahan tatap muka mas. Kasihan pada mahasiswa, sudah lama mereka hanya daring. Saya juga berharap semua bisa kembali normal tidak lagi new normal,” ujarnya. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.