AKI 2023 Di Kudus Diikuti 20 UMKM

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2023) di Kota Jakarta merupakan rangkaian ketiga/keempat dari Pameran yang akan dilaksanakan pada 16 Kota/Kabupaten, berbarengan dengan pelaksanaan Pameran di kota Purwokerto. Tahun ketiga dilaksanakannya program unggulan Kemenparekraf ini dalam rangka membangkitkan kembali perekonomian pelaku ekonomi kreatif dan membuka lapangan kerja seluas-luasnya.

“Saya lihat dari kunjungan ke 20 booth pameran AKI Kudus, produk yang ada sudah mengikuti perkembangan dunia, di mana ada nilai sustainable di sana, juga menggunakan potensi alam dari wilayah Kudus dan Jawa Tengah”, kata Direktur Kuliner Kriya Desan dan Fesyen Kemenparekraf Yuke Sri Rahayu, Jum’at (10/6/2023) kemarin.

Kemenparekraf mengajak pengusaha atau pelaku ekonomi kreatif untuk menerapkan prinsip 3SI INOVASI –ADAPTASI – KOLABORASI. Selain itu juga Kemenparekraf sedang terus meningkatkan untuk digitalisasi.

Saat ini UMKM yang sudah terdigitalisasi on boarding di platform e-commerce di 2023 akhir kata Yuke, ada sekitar 20 juta dari yang ditargetkan sebesar 30 juta sampai awal 2024. Pada pelaksanaan Pameran AKI 2023 Kudus, Direktur Kuliner Kriya Desain dan Fesyen juga menggelar Creative Talkshow Bersama Chikita Fawzi, seorang public figure, penyanyi, dan pengusaha.

Chikita Fawzi berencana melakukan kolaborasi produk dengan salah satu peserta AKI di Kudus. Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2023 Jakarta yang dilaksanakan di Kudus City Walk, diharapkan bisa menjadi wadah promosi yang maksimal untuk produk dan karya terpilih, sehingga pendampatan akan meningkat dan UMKM Kreatif naik kelas.

Untuk gelaran AKI di Kudus ini diikuti 20 peserta UMKM dari beberapa kota di Jawa Tengah dengan tema “Produk Indonesia Untuk Ekonomi Kuat”. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.