APBD Perubahan Persiku Mendapat Anggaran Rp. 500 Juta

Kudus, Radiosuarakudus.com- Dalam APBD Perubahan 2021 Persiku Kudus hanya mendapatkan anggaran Rp. 500 juta. Anggaran sebesar itu diberikan mengingat waktu hanya tinggal tersisa satu bulan ini. Menurut Ketua KONI Kudus, Imam Triyanto, Senin (6/12/2021) secara keseluruhan KONI mendapatkan anggaran di APBD Perubahan sebesar Rp. 2.09 milyar. Dana sebesar itu untuk seluruh kegiatan di KONI Kudus termasuk pengcab olahraga.

“Persiku memang hanya mendapat anggaran Rp. 500 juta ini sesuai dengan yang sudah ditandatangani oleh tim TAPD Kudus. Insya Allah untuk APBD 2022 kita akan mendapatkan anggaran sebesar Rp. 8 milyar lebih, nanti kita akan bisa maksimal termasuk untuk Persiku,” kata Imam.

Terkait permasalahan tunggakan denda Persiku sebesar Rp. 8,5 juta yang belum terbayarkan pada era manajemen 2018/2019 lalu sehingga Pengprov PSSI Jateng sempat mengancam Persiku Junior tidak bisa tampil di Piala Soeratin 2021. Imam menegaskan, hal itu sebetulnya harus ada koordinasi antara KONI Kudus dengan manajemen Persiku kala itu. Namun yang terjadi, manajemen Persiku era itu tidak ada koordinasi.

“Kedepan, setiap selesai kontrak dengan manajemen Persiku semua harus clear dan tidak ada ganjalan apapun termasuk tunggakan denda dan sebagainya. Semua itu tergantung dari manajemen dan itikad lah mas. Kita ini di olahraga isinya kan senang dan senang, dan kita ya siap tombok mas,” ujarnya. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.