Dinas Arpus Kudus Giatkan Program Back To Book

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Arpus) Kabupaten Kudus kini terus melakukan inovasi program untuk menggalakkan gemar membaca dikalangan masyarakat khususnya adalah para pelajar. Dengan literasi yang disediakan diharapkan para pelajar lebih senang menimba ilmu dengan salah satunya adalah membaca. Apalagi Dinas Arpus Kudus sendiri sudah membuka literasi digital yang dapat dengan mudah di akses melalui internet.

Ditemui di SMA 1 Kudus, Selasa (22/8/2023) Kepala Dinas Arpus Kudus Samani Intakoris mengatakan sudah saatnya pelajar harus “Back To Book” ditengah maraknya medsos yang sudah membumi. Daripada terus – terusan bermain HP maka lebih baik pelajar saatnya untuk Back To Book bahkan dengan media HP pun pelajar bisa membaca melalui program literasi digital.

“Mari para pelajar dan anak – anak muda kita ajak untuk meninggalkan HP sejenak dan kembali membaca buku. Program Back To Book akan kita sosialisasikan ke sekolah – sekolah untuk memberikan pemahaman program ini kepada mereka. Harapan kami mereka para pelajar dan anak – anak muda juga mencintai buku,” tutur Samani.

Hampir seluruh SMA baik negeri dan swasta di Kudus sudah meminta kepada Dinas Arpus agar berkunjung ke sekolah – sekolah. Saat jam istirahat para pelajar dapat memanfaatkan kehadiran mobil perpustakaan untuk membaca buku. Sehingga dengan begitu mereka akan mengarungi informasi dengan jendela dunia.

Sementara Kepala SMA 1 Kudus, Sudiharto menambahkan program literasi ini sinergi dengan program sekolah. Karena di SMA 1 Kudus juga ada gerakan literasi, dimana setiap hari mulai jam 06.45 – 07.00 WIB para pelajar dapat membaca buku diperpustakaan sekolah sesuai dengan keinginannya.

“Anak dapat membaca buku apapun selain membaca buku pelajaran. Dengan kehadiran Dinas Arpus ke sekolah dan membawa banyak buku dapat menggugah semangat anak untuk membaca. Saya berharap ada kunjungan – kunjungan seperti ini sehingga dapat dimanfaatkan anak – anak untuk membaca saat jam istirahat,” tandas Sudiharto. (Roy Kusuma – RSK)

 

About

You may also like...

Comments are closed.