Jum’at Pagi Jalan Utama Bebas PKL Dandangan

Kudus, Radiosuarakudus.com- Seluruh jalan utama yang digunakan dalam kegiatan mremo tradisi dandangan yakni Jalan Sunan Kudus, Jalan Pemuda, Jalan dr. Ramelan dan Jalan Kyai Telingsing Jum’at besok 18 Mei harus sudah bersih dari lapak – lapak PKL. Hal itu dikatakan Kabid PKL pada Dinas Perdagangan Kabupaten Kudus, Sofyan Dhuhri, Kamis 17 Mei 2018. Dikatakan Sofyan, sejak mereka mendaftar hal itu sudah diberitahukan kepada para PKL yang mremo di dandangan.

Malam nanti kata dia, pihaknya bersama tim satgas PKL akan melakukan penyisiran ke lokasi dandangan untuk mengingatkan para PKL yang belum membongkar lapaknya. Bila mereka masih menunggu angkutan truk yang akan membawa dagangannya pulang, maka harus dipinggirkan. Mau tidak mau lanjut Sofyan, Jum’at besok seluruh jalanan yang dijadikan lokasi dandangan harus sudah bersih dan jalanan harus sudah normal kembali.

Dandangan yang merupakan tradisi turun temurun sejak masa Kangjeng Sunan Kudus hingga sekarang ini adalah tradisi dalam rangka menyambut datangnya bulan suci ramadhan. Sebanyak 400 an lebih PKL baik dari dalam dan luar kota ikut mremo untuk menyemarakkan tradisi menyambut bulan suci ramadhan ini.

Tradisi dandangan tahun ini dilaksanakan mulai tanggal 6 – 16 Mei 2018 yang diakhiri dengan Visualisasi Dandangan yang berlangsung pada Rabu kemarin, 16 Mei 2018 di alun – alun Simpang Tujuh Kudus. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.