Kecelakaan Motor Terjadi Lagi Melibatkan Anak Dibawah Umur

Kudus, Radiosuarakudus.com- Kecelakaan yang melibatkan motor dengan pengendara anak usia dibawah umur kembali terjadi di Kudus. Setelah kecelakaan serupa terjadi pada Jum’at (11/11/2022) siang kemarin, bahkan salah satu motor sempat terbakar. Kecelakaan yang melibatkan pengendara motor anak dibawah umur yang terjadi pada Sabtu (12/11/2022) sekitar pukul 11.45 Wib itu menambah daftar panjang angka kecelakaan itu. Kecelakaan itu terjadi di jalan persawahan turut Desa Gondangmanis Kecamatan Bae.

Menurut keterangan Kanit Laka Satlantas Polres Kudus, Ipda Wahyu Agung, kecelakaan itu berawal ketika pengendara motor Beat seorang pelajar putri APW (15) berboncengan dengan temannya AOR (15) keduanya warga Desa Getasrabi Kecamatan Gebog. Waktu itu mereka melaju dari barat ke timur dan menuju jalan utama. Sedangkan dari arah utara ke selatan melaju pengendara motor Honda Genio yang dikendarai seorang pria yakni AF (24) warga Desa Panjang Kecamatan Bae dan pemboncengnya juga seorang pria yakni MDR (24) warga Desa Peganjaran Kecamatan Bae.

“Pengendara motor Beat yang juga adalah pelajar perempuan dan berboncengan dengan temannya saat melaju dari barat ke timur menuju jalan utama tidak memperhatikan kondisi lalulintas saat itu. Padahal dari arah utara ke selatan juga melaju motor Genio. Karena posisi kedua motor sudah dekat sehingga terjadilah kecelakaan itu,” terang Ipda Wahyu Agung, Sabtu (12/11/2022).

Pengendara motor Beat mengalami luka pada lengan kanan lebam curiga patah, kaki kanan lecet dan lebam. Sedangkan pemboncengnya mengalami luka pada kaki kanan curiga patah. Sementara pengendara motor Genio mengalami luka pipi kiri bengkak, bibir atas robek dan mata kiri bengkak. Sedang pembonceng motor Genio mengalami luka pada kaki kiri lebam curiga patah.

“Keempat korban kecelakaan kami bawa ke RS Mardi Rahayu untuk menjalani perawatan mas, mudah – mudahan kondisi mereka segera membaik,” tutup Ipda Wahyu Agung. (Roy Kusuma – RSK)   

About

You may also like...

Comments are closed.