Peringatan Hari Pahlawan, Menteri Sosial Ajak Masyarakat Rela Berkorban

Kudus, Radiosuarakudus.com- Bertempat dihalaman pendopo Kabupaten, Selasa 10 November 2020 berlangsung peringatan Hari Pahlawan Tahun 2020 tingkat Kabupaten Kudus dengan tema “Pahlawanku Sepanjang Masa”. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Plt Bupati Kudus, HM. Hartopo serta turut hadir adalah pejabat Forkopimda. Pada kesempatan itu Plt Bupati Kudus, HM Hartopo menyampaikan amanat dari Menteri Sosial RI, Julian Batubara.

Dalam amanat Menteri Sosial yang dibacakan oleh Plt Bupati Kudus HM Hartopo dikatakan, sebagaimana tema pahlawan pada 2020 yaitu, “Pahlawanku Sepanjang Masa”, apa yang telah dilakukan para pahlawan kiranya dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan perjuangan mereka. Kalau dulu kita berjuang mengangkat senjata, sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi Covid-19 yang saat ini melanda dunia

Dia menuturkan meskipun dalam masa pandemi, peringatan Hari Pahlawan 2020 diharapkan dapat berlangsung secara hikmat dan tidak kehilangan makna, bahkan dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa, untuk terus mengutamakan kesatuan dan persatuan bangsa.

Nilai-nilai kepahlawanan seperti percaya kepada Tuhan yang Maha Kuasa, rela berkorban, pantang menyerah, suka membantu, bergotong royong, perlu terus dirawat dan dipupuk, agar dapat tumbuh bersemi di hati sanubari setiap rakyat Indonesia.

Usai upacara yang berlangsung sederhana dengan protokol kesehatan yang sangat ketat, selanjutnya rombongan menuju ke makam pahlawan “Setya Pertiwi” Desa Kaliputu untuk melakukan ziarah. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.