Korban Gantung Diri Ternyata Pemuda Asal Jepara

Kudus, Radiosuarakudus.com- Korban gantung diri di arel pengairan bawah jembatan Kencing turut Desa Pasuruhan Lor kecamatan Jat, yang ditemukan pada Jum’at pagi kemarini, ternyata adalah pemuda asal Jepara. Korban diketahui bernama Danang Edi Purwanto (27 tahun) warga Desa Banjaran kecamatan Keling Jepara. Menurut kapolsek Jati, AKP Bambang Sutaryo, Sabtu 24 Agustus 2019, jenazah Danang yang sempat dibawa ke RSUD dr. Loekmonohadi Kudus, akhirnya diambil oleh keluarganya Jum’at sore kemarin sekitar pukul 16.00.

Dari keterangan ayah Danang, kata AKP Bambang, anaknya sudah beberapa hari meninggalkan rumah karena tengah dirundung masalah dengan istrinya. Sampai ayahnya mendengar melalui medsos ada orang gantung diri di jembatan Kencing. Kemudian dia melacak ke RSUD dr. Loekmonohadi Kudus dan memang benar ternyata yang bunuh diri adalah anaknya.

Seperti diberitakan kemarin, di areal pengairan dibawah jembatan Kencing sekitar pukul 06.30 ditemukan sesosok laki – laki yang gantung diri dipohon mangga. Laki – laki tersebut tidak membawa selembar kartu identitas, sehingga sempat tidak diketahui nama dan alamat rumah. Setelah dievakuasi dan dilakukan pemeriksaan luar oleh dokter dari Puskesmas Jati dan tim Inafis Polres Kudus, jenazah korban bunuh diri akhirnya dibawa ke RSUD dr. Loekmonohadi sambil menunggu warga yang merasa kehilanganya keluarganya. (Roy Kusuma – RSK)

About

You may also like...

Comments are closed.