Pemdes Tumpangkrasak Gelar OP Migor Curah Khusus UMKM

Kudus, Radiosuarakudus.com-  Untuk memenuhi kebutuhan akan minyak goreng khususnya curah yang lebih murah dibandingkan harga minyak goreng (migor) kemasan, Pemdes Tumpangkrasak Kecamatan Jati bekerjasam dengan CV. Sogive Jekaem menggelar OP migor curah. Adapun lokasi OP migor curah ini dilaksanakan di balai desa setempat. Menurut Kades Tumpangkrasak, Sarjoko Saputro, Selasa (26/4/2022) kegiatan ini adalah untuk membantu warganya khususnya yang berprofesi sebagai UMKM agar mendapatkan migor curah  dengan harga yang relatif murah.

“Saat ini kan masih banyak warga megeluhkan susahnya mencari migor murah. Apalagi migor kemasan yang harganya lebih mahal. Dengan adanya OP migor ini saya berharap khususnya adalah warga saya yang punya usaha UMKM dapat membeli migor curah ini,” tutur Sarjoko.

Menurutnya, dari 6000 jiwa warganya, hanya 400 orang yang diberikan kesempatan untuk membeli OP migor curah ini. Selain untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan juga untuk memberi peluang terlebih dahulu kepada warganya yang UMKM. Dalam pembelianya pun dibatasi, yakni antara 5 – 20 liter per orang.

“Dengan pembatasan ini yakni sebanyak 400 orang serta pembelian antara 5 – 20 liter per orang, tentunya dapat menghindari kerumunan. Selain itu, harga yang ditawarkan juga Rp.14.000/liter,” tutup Sarjoko.

Nurul (40) warga setempat mengaku sehari – hari dia bejualan makanan dan dikirim ke warung – warung. Sejak harga migor kemasan melambung, dia sempat menghentikan usahanya. Sebelum berlaih ke migor curah yang harganya relatif lebih murah dibanding migor kemasan.

“Saya senang dengan adanya OP migor curah ini mas, karena saya dapat membeli dengan harga murah. Saya tadi beli 20 liiter buat persediaan juga untuk lebaran nanti,” ungkap Nurul. (Roy Kusuma – RSK)        

 

About

You may also like...

Comments are closed.